Kondisi Fisik Pemain Stabil

Meski dipaksa main habis-habisan saat menghadapi Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena, tapi kondisi fisik pemain Persib dinilai tetap stabil. Hal ini diharapkan bisa membantu saat Maung Bandung menjamu Persela Lamongan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (6/12) mendatang.

"Saya melihat kondisi fisik anak-anak cukup bagus. Di dua pertandingan mereka main stabil selama dua kali empat puluh menit. Saya yakin saat melawan Persela pun mereka tetap oke," ujar Pelatih Fisik Persib Entang Hermanu, Kamis (3/12).

Entang mengakui, tur ke tanah Papua menguras fisik pemain. Selain terkuras karena harus bertanding di daerah yang memiliki ketinggian di atas rata-rata, pemain pun kata Entang, terkuras fisiknya oleh perjalanan yang cukup jauh dan melelahkan. Dalam satu kali jalan dari Bandung ke Wamena misalnya, sekurangnya dibutuhkan waktu hingga 15 jam.

"Memang pertandingan dan perjalanannya cukup berat. Tapi saya bersyukur kondisi fisik anak-anak tetap bagus. Saya berharap proses recoverinya bisa cepat karena kita cuma memiliki waktu dua hari sebelum bertanding melawan Persela," ujar Entang.

0 Comments:

Post a Comment